POLRES PURWAKARTA – Guna untuk lebih mengetahui situasi dan kondisi yang ada di Desa, Bhabinkamtibmas secara rutin melaksanakan giat sambang di desa binaannya sekaligus bersilaturahmi bersama dengan aparatur desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan elemen lainnya yang ada ditengah-tengah masyarakat.
Kegiatan sambang dan silaturahmi tersebut, seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sinargalih Kecamatan Maniis Brigadir Pandu Hari Agung, yang pada saat ini melaksanakan sambang di Kantor Desa serta berdialog dengan para perangkat desa, Rabu (26/06/2024).
Dalam kesempatan itu Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas sekaligus mengajak para perangkat desa untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian guna untuk mengantisipasi dan mencegah segala macam bentuk gangguan kamtibmas.
Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Maniis AKP Anton Pelita Nugroho menyampaikan bahwa kegiatan sambang tersebut sebagai sarana dalam menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sehingga diharapkan masyarakat semakin sadar dan tidak melakukan kegiatan-kegiatan yang bertentangan dengan aturan yang berlaku. Polres Purwakarta, Polrestabes Bandung, Polres Pangandaran, ”Diharapkan dengan adanya kegiatan sambang ini, dapat mempererat hubungan kerjasama antara Polri dan Pemdes setempat dalam hal pemeliharaan kamtibmas sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman, ” tutup Kapolsek. (AD)